Pengaruh Simpanan dan Pinjaman Anggota Terhadap Sisa Hasil Usaha Pada Koperasi Syariah BMT Trans Muktitama Baliase Masamba

Maryamah, Siti (2020) Pengaruh Simpanan dan Pinjaman Anggota Terhadap Sisa Hasil Usaha Pada Koperasi Syariah BMT Trans Muktitama Baliase Masamba. Skripsi thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALOPO.

[img] Image
SAMPUL_201620206.pdf - Cover Image

Download (218kB)
[img] Text
PENDAHULUAN_201620206.pdf - Submitted Version

Download (965kB)
[img] Text
BAB_201620206.pdf - Submitted Version

Download (715kB)
[img] Text
LAMPIRAN_201620206.pdf - Supplemental Material

Download (360kB)

Abstract

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui pengaruh simpanan terhadap sisa hasil usaha, 2) untuk mengetahui pengaruh pinjaman anggota terhadap sisa hasil usaha, 3) untuk mengetahui pengaruh simpanan dan pinjaman anggota terhadap sisa hasil usaha pada Koperasi Syariah BMT Trans Muktitama Baliase Masamba. Sisa hasil usaha adalah salah satu ukuran yang dapat digunakan untuk mengukur keberhasilan usaha koperasi guna untuk memperkuat struktur finansial dan pelayanan koperasi terhadap anggotanya. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, sumber data yang digunakan adalah data sekunder dengan teknik dokumentasi. populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah laporan neraca dan laporan laba rugi selama lima tahun (2014-2018). Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan signifikan α = 0,05. Hasil penelitian menunjukan bahwa 1) Simpanan tidak berpengaruh terhadap sisa hasil usaha secara parsial dengan nilai thitung 0,236 < ttabel 4,303 dengan tingkat signifikan sebesar 0,835, 2) Pinjaman anggota berpengaruh terhadap sisa hasil usaha secara parsial dengan nilai thitung 6,200 > ttabel 4,303 dengan tingkat signifikan sebesar 0,025, dan 3) Simpanan dan pinjaman anggota berpengaruh terhadap sisa hasil usaha secara simultan dengan nilai Fhitung 19,233 > Ftabel 19,00 dengan tingkat signifikan sebesar 0,049 pada Koperasi Syariah BMT Trans Muktitama Baliase Masamba Kata kunci : Simpanan, Pinjaman Anggota, Sisa Hasil Usaha.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorS.E.,M.M, HapidNIDN0925036601
Thesis advisorIkbal, S.E.,M.Si, MuhammadNIDN0913037902
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Siti Maryamah 201620206
Date Deposited: 09 Nov 2020 03:16
Last Modified: 09 Nov 2020 03:16
URI: http://repository.umpalopo.ac.id/id/eprint/299

Actions (login required)

View Item View Item