UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA VOLI MENGGUNAKAN BOLA MENGGANTUNG PADA MURID KELAS V SDN 245 TEBOE

Mappanyokki, M (2021) UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA VOLI MENGGUNAKAN BOLA MENGGANTUNG PADA MURID KELAS V SDN 245 TEBOE. Skripsi thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PALOPO.

[img] Image
SAMPUL_1785201099.pdf - Cover Image

Download (195kB)
[img] Text
PENDAHULUAN_1785201099.pdf - Submitted Version

Download (374kB)
[img] Text
BAB_1785201099.pdf - Submitted Version

Download (999kB)
[img] Text
LAMPIRAN_1785201099.pdf - Supplemental Material

Download (1MB)

Abstract

Mappanyokki. 2021. Upaya Peningkatan Hasil Belajar Passing Bawah Bola Voli Menggunakan Bola Menggantung Pada Murid Kelas V Sdn 245 Temboe. Skripsi. Program Studi Pendidikan Jasmani. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Muhammadiyah Palopo. (Pembimbing I Firmansyah Dahlan dan Pembimbing II M. Iqbal Hasanuddin). Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang digunakan untuk meningkatkan hasil belajar passing bawah. Pelaksanaan penelitian ini mengikuti tahapan-tahapan penelitian tindakan kelas yang terdiri dua (2) siklus, setiap siklus terdiri atas tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi/pengamatan, dan refleksi. Tujuan penelitian yang ingin dicapai adalah untuk mengetahui apakah ada peningkatan hasil belajar passing bawah bola voli dengan menggunakan media bola menggantung pada murid kelas V (lima) SDN 245 Temboe. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui media bola menggantung dapat meningkatkan hasil belajar passing bawah dalam permainan bola voli pada murid kelas V (lima) SDN 245 Temboe. Hal ini dapat dilihat perolehan hasil belajar pada Sklus I, dari 15 murid terdapat 9 murid dengan persentase 60,00% dalam kategori “Tuntas” dan 6 murid dengan persentase 40,00% dalam kategori “Tidak Tuntas”, dengan rincian 1 murid dengan persentase 6,67% dalam kategori “Sangat Baik”; 1 murid dengan persentase 6,67% dalam kategori “Baik”; 7 murid dengan persentase 46,67% dalam kategori “Cukup”; dan 6 murid dengan persentase 40,00% dalam kategori “Kurang”. Sedangkan Sklus II, dari 15 murid terdapat 13 murid dengan persentase 86,67% dalam kategori “Tuntas” dan 2 murid dengan persentase 13,33% dalam kategori “Tidak Tuntas”, dengan rincian 3 murid dengan persentase 20,00% dalam kategori “Sangat Baik”; 7 murid dengan persentase 46,67% dalam kategori “Baik”; 3 murid dengan persentase 20,00% dalam kategori “Cukup”; dan 2 murid dengan persentase 13,33% dalam kategori “Kurang”. Kata kunci: passing bawah, bola voli, media bola menggantung.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorDahlan, S.Pd.,M.Pd, FirmansyahNIDN0904088803
Thesis advisorHasanuddin, S.Pd.,M.Pd, M. IqbalNIDN0922078804
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Jasmani
Depositing User: M Mappanyukki
Date Deposited: 22 Jun 2021 02:23
Last Modified: 22 Jun 2021 02:23
URI: http://repository.umpalopo.ac.id/id/eprint/1278

Actions (login required)

View Item View Item